Tag : meningkatkan

DOLAR AS MAKIN KUAT, HARGA EMAS KIAN MEROSOT

DOLAR AS MAKIN KUAT, HARGA EMAS KIAN MEROSOT

Pelemahan ini karena dolar memperpanjang reli tajamnya, sementara ekspektasi meningkat untuk kenaikan suku bunga yang tajam dari Federal Reserve. "Dolar yang lebih kuat mendorong kejatuhan emas. Setelah data inflasi konsumen, trader meningkatkan ekspektasi mereka dari kenaikan suku bunga 75 bps menjadi kenaikan 100 bps," melemahkan emas, kata Philip Streible, Chief Market Strategist Blue Line Futures di Chicago. "Emas tidak akan melihat kebangkitan kecuali inflasi cukup memburuk untuk menghentikan kenaikan suku bunga atau jika bank sentral lain mulai agresif seperti The Fed, dan itu dapat melemahkan dolar," tambah Streible. Meski dianggap sebagai lindung nilai inflasi, daya tarik emas cenderung meredup di tengah kenaikan suku bunga karena logam kuning tidak memberikan imbal hasil. sumber : bisnis 15/07/2022
RUPIAH MELEMAH, DATA EKONOMI AS JADI PENEKANNYA.

RUPIAH MELEMAH, DATA EKONOMI AS JADI PENEKANNYA.

Pada Jumat (1/4/2022), nilai tukar rupiah bergerak naik 8 poin atau 0,06 persen ke posisi 14.355 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya 14.363 per dolar AS. "Data ekonomi AS yang dirilis semalam meningkatkan ekspektasi pelaku pasar bahwa Bank Sentral AS atau The Fed akan menaikkan suku bunga acuan dengan agresif tahun ini," kata analis pasar uang Ariston Tjendra dikutip dari Antara. Invasi Rusia ke Ukraina masih berlanjut dan meningkatkan risiko Inflasi karena naiknya harga-harga komoditas, termasuk energi dan pangan. "Perekonomian global termasuk Indonesia bisa tertekan karena inflasi," ungkapnya. Hari ini, ia pun memperkirakan Rupiah berpotensi tertekan ke arah 14.400 per dolar AS, dengan potensi dukungan di kisaran 14.350 per dolar AS. sumber : Liputan6 - 01/04/22